Family oriented and education oriented

Senin, 29 Oktober 2012

Kalian mengajarkanku..

02.56 Posted by Harna Nawir 2 comments


Entah mulai dari mana
Ujung pena ini menuliskan sesuatu yang sangat sulit diungkapkan hanya dengan sebuah rangkaian kalimat.
Tidak cukup hanya melalui tulisan ini.
Sesuatu yang sangat berharga dan mungkin tidak dimiliki oleh orang-orang diluar sana.
Sahabat....
Yah...  1 kata. Sahabat..!!!
Teringat, ketika mereka mengajarkanku tentang kesederhanaan hidup..
Tentang bagaimana melepaskan peluh dan kesah yang sesaat menghimpit di dada
Tentang cinta yang dibungkus dengan canda tawa..
Tentang semangat hidup saat rasa malas menerpa
Tentang hidup yang sederhana namun bermakna
Kalian mengajarkanku semua itu..

Kalian mengajarkanku...
saat tapak-tapak tangan orang lain terlipat angkuh
kalian datang, dengan menyuruhku membuka tapak tangan yang tergenggam, terulur ikhlas untuk orang yang  butuh.
Saat orang-orang dengan keberpuraannya, hidup dengan kemewahan. Berleha-leha karena harta yang sebanarnya hanya titipan Allah SWT...
Kalian datang dan menyuruhku tetap dengan ini, yang sederhana namun taat akan Allah SWT.
Kalian menasihatiku saat aku lengah
Aku kagum kalian karena itu...

Apa jadinya? Jika, sahabatku bukan kalian?
Tak ada yang bisa menjamin, apakah aku masih disini dengan shalat malamku, dengan Hijabku, bahkan aku tak bisa menjamin apakah aku masih berjibaku dengan al-Qur’an yang sudah kusam ini??
Mungkin saja aku sudah disana dengan orang-orang jahyliah yang jauh dari akan-Nya.
Naudzubillahi Mindzalik..!!!

Ini bukan persoalan, ketidakpercayaan akan takdir Allah SWT?
Tapi ini sebuah rasa syukur yang luar biasa karena hadirnya kalian.
Ini murni sebuah kesyukuran.
Bahkan disini, seakan terdengar benda-benda disekitarku ikut mengucapkan syukur.
Astaga !! Mereka sedang menari-nari menyaksikan sebuah kebenaran yang tak kasat mata.
Yang sama, dirasakan olehku saat ini.
Harapku ini akan menjadi sebuah “Persahabatan utuh”
Harapan adalah Keajaiban yang nekad dari energi luar biasa yang tiba-tiba.
Yah.. ini mengenai sebuah harap dan keajaiban.
Aku cinta kalian
Terimakasih untuk kalian..
                                                                                                 
26 Oktober 2012




2 komentar:

  1. Semoga sahabat yang kau maksud, aku terdapat di dalamnya...hehehe..
    ngarep...

    BalasHapus
  2. termasuk kita juga syg.. Always!1!

    BalasHapus