Family oriented and education oriented

Sabtu, 23 Agustus 2014

Tulus apa modus...

08.56 Posted by Harna Nawir 3 comments
Modus.. Kata yang sangat menarik untuk dijadikan pokok pembahasan dalam dunia para jombloers. Kok bisa menarik? Kata simple tersebut sangat popular dikalangan jombloers, banyak yang tau arti dari tulus dan modus tetapi masih banyak ikhwan yang bertindak modus dan kebalikannya masih banyak akhwat yang mudah dimodusi.  Sebenarnya, ikhwan modus itu tau bahwa yang dilakukannya adalah perbuatan yang tidak seharusnya dilakukan oleh para ikhwan yang sebenarnya tapi karena nafsunya  masih sangat besar  memenuhi ikhwan tersebut makan mereka cenderung melakukan yang jauh dari syariat-Nya. Sangat berbeda dengan ikhwan tulus, mereka meletakkan imannya pada semua tingkah lakunya, jadi semua yang dilakukan berdasarkan perintah-Nya.   
     Pernah tidak tertipu dengan para penebar modus? Sudah dijanji untuk dilamar eh ditunggu-tunggu malah tak kunjung datang. Si akhwat sudah menaruh harapan kepada si ikhwan tapi ternyata harapan itu malah harapan kosong. Tak ada pembuktian apapun dari janji-janjinya semuanya janji palsu. Disangka tulus eh ternyata  modus, disangka serius eh ternyata penuh jambu (Janji-Janji busuk).
      Sudah banyak akhwat yang terjurumus dengan gombalan-gombalan murahan. Gombalan tersebut bak pisang penyot yang diobral dipinggir jalan, dijual murah dan hanya disentuh oleh orang-orang yang tak punya pilihan lain. Akhwat yang mudah dimodusi perlu membentengi diirnya dengan ilmu dan pada bab ini akan membahas tentang jurus jitu menghadapi moduser.

     Saya mencintaimu ukhti dan ingin melamarmu? Seperti itulah terkadang kailmat yang diucapkan oleh para ikhwan. Perhatikan dulu, apakah ikhwan tersebut tulus atau modus. Jangan sampai dikira tulus eh ternyata modus. Makanya harus diperhatikan dulu, ciri-ciri ikhwan yang modus dan tulus. 

3 komentar:

  1. Nah cirinya yang modus gimana dan yang tulus gimana?

    Kasih penjelasan dong neng hehe

    BalasHapus
  2. Sudah ada dipostingan terbaru :D

    BalasHapus
  3. Oke siap saya pelajari buat diolah lagi, makasih pengalamannya ya?

    BalasHapus