Family oriented and education oriented

Selasa, 22 April 2014

Paragraf "JODOH"

08.04 Posted by Harna Nawir 1 comment
     Jodoh kita adalah pasangan yang sudah disediakan oleh Allah bagi kita. Pasangan kita adalah karunia terindah dari Allah SWT dan orang yang tepat bersanding dengan kita. Jodoh adalah sebuah misteri yang tak bisa terkuak sebelum waktunya tiba. Misteri yang selalu saja menjadi bahan keingintahuan setiap orang. Memikirkan siapa jodoh kita terkadang membuat waktu kita terbuang sia-sia saja, tak ada gunanya. Kewajiban yang harus kita lakukan adalah membaikkan diri jika kita menginginkan jodoh yang baik, mensholehakan diri jika kita menginginkan jodoh yang sholeh, Fatimah-kan dirimu dulu jika menginginkan jodoh seperti Ali, Khadijah-kan dirimu dulu jika menginginkan jodoh seperti Nabi Muhammad SAW. Jodoh tak serta merta datangnya tanpa usaha, jodoh bukanlah sesuatu yang dapat dibeli dengan uang, jodoh bukanlah sesuatu yang dapat ditukar dengan keputusasaan tapi jodoh datang jika kita sudah siap untuk menikah menurut Allah SWT. 
     Terkadang jodoh tidak datang pada seseorang yang sangat menginginkannya tapi jodoh datang pada seseorang yang menginginkannya pada keterbiasaan sikap. Karena sejatinya gambaran kesiapan  menikah bukan dari kacamata manusia tapi dari kacamata Allah SWT. Bisa saja, kita sudah merasa siap untuk menikah dan sangat ingin menikah tapi Allah SWT belum memberikannya karena Allah SWT mengetahui sesuatu yang tidak kau ketahui sendiri dalam dirimu. Allah maha tau wahai jodohku, Allah adalah Sang Pengatur Terbaik. Makanya, jika saat ini kita belum dipertemukan tak usahlah bimbang karena mungkin saja antara aku atau kamu ada yang belum sepenuhnya siap untuk membina sebuah mahligai pernikahan.

1 komentar: